Halo, Mitra Excellent! Apakah Anda berencana mencari beasiswa luar negeri untuk melanjutkan pendidikan atau bekerja di luar negeri? Di manakah negara tujuan Anda?

Inggris, Arab, Mesir, Belanda, Amerika, Singapura, Malaysia, Cina, Jepang, atau mungkin Korea Selatan?

Dimanapun negara tujuan Anda, ternyata untuk saat ini, kemampuan berbahasa Inggris tetap menjadi salah satu persyaratan utama yang ditetapkan bagi pendaftar.

Nah, apabila Anda menjawab mampu berbahasa Inggris, maka Anda diminta menunjukkan bukti yang menyatakan bahwa Anda memang benar mampu menguasai bahasa internasional tersebut.

Bukti seperti apakah yang dimaksud? Tes wawancara? Ataukah sertifikat?

Anda benar, bukti kemampuan Bahasa Inggris perlu ditunjukkan setidaknya melalui sertifikat pendukung seperti TOEFL, TOEIC, IELTS, dan biasanya dilanjutkan dengan interview.

Tidak sembarang sertifikat, melainkan harus berasal dari lembaga penyelenggara resmi tes kemampuan Bahasa Inggris.

Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda pernah mencobanya? TOEFL, TOEIC, ataukah IELTS?

Meski telah disebutkan beberapa jenis tes uji kemampuan Bahasa Inggris yang digunakan di dunia, seringkali perbedaan antar masing-masing jenis tes/exam belum tersosialisasikan dengan baik.

Melalui artikel ringkas ini, kami akan membantu Anda memahami masing-masing dari jenis-jenis tes tersebut. ?

Besar harapan, setelah memahami masing-masing jenisnya, Anda dapat menempuh tes uji yang sesuai dengan rencana Anda.

TOEFL

TOEFL merupakan kependekan dari Test of English as a Foreign Language. Jenis tes ini bisa dibilang yang paling mendunia saat ini.

Bayangkan saja, hampir semua yang pernah mengenyam pendidikan hingga tingkat menengah akhir telah mengetahui tentang tes kemampuan Bahasa Inggris berlogat Amerika yang satu ini.

TOEFL test juga dijadikan standar saat melamar pekerjaan, masuk/melanjutkan kuliah di dalam negeri, atau pun mendaftar di universitas luar negeri.

TOEFL sendiri merupakan tes yang pertama kali diperkenalkan ke masyarakat luas pada tahun 1963 oleh ETS (Educational Testing Service) sebagai lembaga penyelenggara resmi ujian kemampuan bahasa Inggris.

Di Indonesia, ETS menunjuk ITC (International Test Center) sebagai lembaga resmi pengadaan TOEFL.

Oleh sebab itu, jika Anda memiliki sertifikat TOEFL, pastikan sudah terverifikasi oleh ETS.

Tes TOEFL dibagi menjadi 3 macam. Berikut pembagiannya:

1. PBT (Paper Base)

Tes Paper Base TOEFL merupakan jenis uji kemampuan Bahasa Inggris yang masih menggunakan media kertas dan bolpoin atau pensil pada tahap pengerjaannya.

Hanya saja, tes jenis ini sudah jarang ditemukan lagi. Jika pun masih digunakan, pasti hanya dalam kondisi tertentu saja seperti sebagai latihan atau lokasi penyelenggaraan tes masih minim jaringan internet dan juga komputer.

2. CBT (Computer Base)

Tes Computer Base TOEFL merupakan jenis uji kemampuan Bahasa Inggris yang disebut sebagai metode tes TOEFL generasi kedua.

Mengapa demikian?

Karena tes ini sudah tidak lagi menggunakan media kertas dan pensil saat mengerjakan soal, melainkan langsung pada komputer.

Peserta hanya perlu mengakses soal dari perangkat lunak (software) yang sudah terpasang di komputer saat tes dilangsungkan.

Sayang, di Indonesia masih jarang pengadaan tes CBT, karena masyarakat negeri ini cenderung lebih menyukai Paper Base, padahal CBT sudah dipublikasikan mulai tahun 1998.

3. IBT (Internet Base)

Tes TOEFL IBT merupakan jenis uji kemampuan Bahasa Inggris yang dirilis oleh ETS sejak tahun 2005 dan merupakan sistem ujian terbaru.

Berbeda dengan CBT, peserta tes TOEFL IBT mengerjakan soal ujian langsung di komputer yang terhubung dengan jaringan internet.

Melalui metode ini, setiap kali peserta menjawab sebuah soal maka jawaban otomatis tersimpan di database milik ETS.

Selain lebih diakui sebagai standar dunia, tes TOEFL berbasis internet ini dibagi menjadi 4 sesi yaitu listeningreadingspeaking, dan writing.

Mitra Excellent, selain dari 3 macam tes TOEFL di atas, ada juga yang disebut TOEFL ITP (Institutional Testing Program).

TOEFL ITP

Mitra Excellent, beberapa dari Anda juga pasti sering mendengar tes TOEFL ITP (Institutional Testing Program), tapi apakah Anda tahu dimana perbedaannya dengan tes lainnya?

Pada dasarnya, tes TOEFL ITP hampir mirip dengan PBT karena sama-sama menggunakan kertas.

Hanya saja jika PBT terdiri dari 4 bidang uji (listeningreadingspeaking, dan writing), maka TOEFL ITP terdiri dari 3 bidang uji saja yaitu; listening comprehensionstructure and written expression, dan reading comprehension (tanpa writing).

Selain itu yang membedakannya adalah, TOEFL ITP dibagi menjadi 2 level yaitu intermediate to advanced (dengan rentang skor 310 – 677) dan beginning to intermediate (dengan rentang skor 200 – 500) sementara itu PBT hanya satu (dengan rentang skor adalah 310 – 677).

Apabila Anda berencana melanjutkan studi ke luar negeri, maka sertifikat PBT lebih fleksibel untuk digunakan secara luas, dan memang lebih mahal.

TOEIC

TOEIC merupakan kependekan dari Test of English for International Communication dan tujuan dari tes ini adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan Bahasa Inggris yaitu level intermediate dan advance.

Jenis tes ini juga menjadi standar penguasaan Bahasa Inggris pada lingkup kerja yang ada di seluruh dunia, sehingga lebih cenderung untuk kepentingan pekerjaan.

Tes TOEIC juga diadakan oleh ETS. Skor untuk test TOEIC ini berkisar antara 10-990, sementara untuk bekerja di luar negeri biasanya disyaratkan skor minimal sebesar 450 atau lebih.

IELTS

International English Language Testing System atau disingkat IELTS merupakan salah satu uji kemampuan readinglisteningwriting, dan speaking dalam Bahasa Inggris yang diselenggarakan oleh IDP (International Development Program) Education Australia, British Council, dan Universitas Cambridge.

Berbeda dengan TOEFL yang cenderung menggunakan komputer, tes Bahasa Inggris IELTS ini mengharuskan peserta menuliskan semua jawaban dengan tulisan tangan.

Tidak hanya itu, saat sesi berbicara (speaking section) peserta juga akan diminta bercakap-cakap dengan seorang penguji dalam durasi 12 hingga 14 menit.

Pertanyaan yang diajukan pun biasanya ada 2 macam yaitu pertanyaan mengenai diri peserta serta sebuah topik acak. Skor akhir yang dikeluarkan untuk IELTS adalah rentang 0 hingga 9.

Intitusi pendidikan atau perusahaan di luar negeri biasanya mensyaratakan skor minimal sebesar 5,5 – 7.

Apa jenis Bahasa Inggris yang digunakan saat tes IELTS?

Jenis Bahasa Inggris yang digunakan saat tes IELTS adalah Bahasa Inggris British (Britania). Jika Anda ingin mengambil tes ini maka ingatlah untuk melakukan persiapan terbaik agar tidak gagal saat ujian.

Selain itu, harga tes IELTS jauh lebih tinggi daripada tes TOEFL. ^_^a

Sertifikat dari uji kemampuan Bahasa Inggris seperti TOEFL, TOEIC, dan IELTS memang sangat diperlukan jika Anda ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri atau bekerja di perusahaan-perusahaan asing baik di luar maupun dalam negeri.

Selain sebagai syarat penerimaan, Anda pun akan lebih dipercaya jika memiliki sertifikat kemampuan Bahasa Inggris, terlebih jika skor yang tertera juga tinggi.

Mitra Excellent, selain sertifikat TOEFL, TOEIC, dan IELTS, Anda juga akan diminta untuk melampirkan dokumen-dokumen pendukung seperti ijazah, transkrip, rapor, dan sertifikat lainnya dalam bentuk Bahasa Inggris.

Sekalipun Anda mahir berbahasa Inggris, biasanya diperlukan legalitas terjemahan dokumen-dokumen pendukung tersebut.

Anda bisa menerjemahkan sendiri dan meminta legalisasnya di kedutaan negara tujuan, meski tentu cukup memakan waktu dan tenaga.

Apabila berkas-berkas yang Anda miliki memerlukan standar legalitas yang tinggi saat diajukan dalam pendaftaran studi maupun pekerjaan di luar negeri, maka tersedia pihak ketiga yang dapat membantu Anda memastikan dokumen Anda legal dan diakui terjemahannya, yaitu dengan jasa penerjemah tersumpah.

Excellent Translation telah berpengalaman membantu ratusan orang yang sama seperti Anda.

Mitra Excellent, mari bermitra!

Referensi :

https://www.ets.org/

http://www.ef.co.id/englishfirst/englishstudy/mengenal-jenis-tes-kemampuan-bahasa-inggris.aspx

http://www.ef.co.id/englishfirst/englishstudy/perbedaan-toefl-dan-ielts.aspx

http://www.vistaeducation.com/news/v/all/perbedaan-test-toefl-toeic-ielts-gre-dan-gmat