Setiap Bahasa tentu memiliki struktur atau tata Bahasa tertentu dalam menyusun sebuah kalimat agar dapat dipahami serta digunakan. Sama seperti halnya bahasa Indonesia, bahasa inggris pun memiliki grammar untuk menyusun kata menjadi sebuah kalimat. Oleh sebab itu belajar grammar menjadi hal yang sangat penting untuk dilakukan.
Bahasa inggris memang menjadi bahasa internasional untuk memudahkan seseorang saling terhubung satu sama lain. Namun, tak sedikit orang yang masih kesulitan untuk berbicara bahasa tersebut karena terkendala grammer. Bagi Anda yang masih bingung saat menggunakan grammar, berikut tips cepat belajar grammar yang bisa Anda coba.
Tips Belajar Grammar yang Cepat
Berikut beberapa tips belajar grammar yang bisa membantu Anda untuk dapat berbicara bahasa inggris dengan lebih lancar.
-
Mulai dari hal terdasar
Tips pertama bagi Anda yang ingin mempelajari tata bahasa inggris adalah dengan mempelajari hal dasar terlebih dahulu. Hal dasar tersebut begitu penting karena dapat menjadi sebuah tolak ukur untuk dapat mempelajari bahasa inggris lebih lanjut.
Jangan terburu-buru mempelajari segala hal secara instan karena justru akan membuat Anda sulit untuk memahami bahasa inggris tersebut. belajarlah dan kuasai hal-hal dasarnya terlebih dahulu, setelah ini Anda baru dapat melangkah pada tahapan berikutnya.
-
Pahami Struktur
Kebanyakan orang melakukan kesalahan saat belajar grammar adalah karena hanya menghafal formula atau structure tenses yang terdapat pada bahasa inggris. Padahal hal yang terpenting adalah memahaminya, bukan menghafalkannya. Jika Anda hanya menghafal, maka Anda akan lebih sulit untuk menyusun kalimat maupun ketika dalam berbicara.
-
Ubahlah kebiasaan Anda
Tips selanjutnya untuk belajar grammar adalah dimulai dengan mengubah kebiasaan Anda. Mengubah kebiasaan juga dapat menjadi cara mudah sekaligus menyenangkan dalam belajar bahasa inggris. Mulailah dengan menerapkan kebiasaan seperti mendengar lagu bahasa inggris, menonton film dengan subtitle inggris serta membaca buku berbahasa inggris. Dengan begitu, Anda akan lebih terbiasa untuk memahami pola atau grammar yang ada. Anda juga bisa mulai menerapkan kebiasaan baru dari mulai hal-hal terkecil, seperti mengubah bahasa pada pengaturan ponsel atau pc Anda. Anda juga bisa menamai beberapa tempat dengan bahasa inggris sehingga Anda akan lebih familiar dengan bahasa tersebut.
Menonton film berbahasa inggris juga dapat menjadi cara seru untuk mempelajari grammar, jika Anda selama ini menggunakan subtitle bahasa Indonesia, maka ubahlah menjadi bahasa inggris. Tujuannya adalah supaya Anda lebih peka terdapat kalimat bahasa inggris yang dilontarkan oleh native.
-
Perbanyaklah membaca bacaan yang terdapat banyak grammer
Jika Anda merupakan tipe orang yang senang membaca, maka cara belajar grammar yang satu ini dapat menjadi cara seru untuk membantu Anda memahami struktur atau tata bahasa dalam bahasa inggris. Dengan memperbanyak bacaan bahasa inggris, maka Anda akan terbantu atau lebih cepat untuk menguasai grammar yang ada.
Salah satu caranya adalah dengan membaca novel berbahasa inggris. Jika selama ini Anda menggunakan novel terjemahan, pastikan untuk membaca novel bahasa inggris secara langsung. Anda nantinya akan dapat mempelajari banyak hal seperti percakapan pendek maupun keterangan waktu hingga kalimat panjang sehingga Anda akan lebih peka atau terbiasa untuk membuat kalimat yang sudah Anda pahami strukturnya.
-
Siapkan kamus
Tips belajar grammar atau belajar bahasa inggris tentu tak lepas dari peran kamus. Pastikan Anda menyiapkan kamus bahasa inggris kemanapun Anda pergi. Dengan begitu, jika Anda merasa kebingungan mengenai kosa kata tertentu, Anda bisa mencarinya secara langsung dengan mudah melalui kamus yang telah Anda siapkan.
Buatlah kalimat sederhana disaat Anda pergi atau melihat sesuatu yang baru, dengan begitu Anda bisa mempelajari kosakata baru sekaligus membiasakan diri untuk menggunakan grammar yang sudah Anda pelajari.
-
Belajar dengan teman yang lebih pAndai
Belajar yang menyenangkan bukan hanya dengan menggunakan buku saja, namun juga belajar dari teman yang memiliki pengetahuan di atas Anda. Bagi Anda yang ingin belajar grammar, jangan ragu untuk belajar dari teman Anda yang memang memiliki kemampuan bahasa inggris yang baik. Anda juga bisa saling sharing sehingga belajar menjadi proses yang menyenangkan. Dengan begitu, belajar bahasa inggris tidak lagi terasa membosankan bahkan kemampuan Anda pun dapat lebih berkembang. Mulailah untuk saling bertukar pengetahuan, jangan pula malu untuk bertanya jika memang teman Anda tersebut memiliki kemampuan yang lebih dari Anda.
-
Gunakan Teknologi
Di era modern seperti saat ini, sebenarnya belajar bahasa inggris dapat dikatakan akan jauh lebih mudah. Hal ini dikarenakan Anda dapat memanfaatkan teknologi yang ada untuk mempelajari berbagai hal termasuk grammar.
Kini, Anda bisa mengunduh berbagai aplikasi belajar bahasa inggris yang lebih mudah dan menyenangkan. Dengan begitu, Anda tidak hanya berkutat pada materi yang ada pada buku saja. bahkan, dalam aplikasi juga disediakan berbagai soal untuk menguji tingkat pemahaman Anda. Anda bahkan dapat pula untuk chatting dengan orang asing untuk mempelajari bahasa inggris dengan native secara langsung.
Dengan kemajuan teknologi yang pesat, Anda pun dapat mengikuti kelas bahasa inggris online yang sangat cocok untuk Anda yang memiliki kesibukan tinggi.
-
Praktekan
Jika sudah mempelajari secara teori, kini waktunya Anda untuk mempraktekan hasil belajar Anda. Banyak orang tak kunjung lancar berbahasa inggris dan kebingungan menyusun kalimat yang tepat sesuai grammar adalah karena tidak pernah praktek secara langsung. Tidak sedikit orang merasa malu atau tidak percaya diri untuk mulai mempraktekan bahasa inggris, padahal hal ini sangat penting untuk dilakukan.
Jika Anda malu untuk mulai bercakap dengan teman Anda, maka mulailah dengan monolog atau dengan berbicara pada diri sendiri. Dengan begitu Anda bisa lebih terbiasa untuk menggunakan grammar yang sudah Anda pelajari.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Anda juga bisa memanfaatkan teknologi untuk mulai praktek bahasa inggris. Anda bisa mengunduh aplikasi chat yang memang dikhususkan untuk mempelajari bahasa asing seperti bahasa inggris.
Atau Anda juga bisa mulai dengan menulis diary dengan menggunakan bahasa inggris sehingga kemampuan writing serta grammer dapat lebih meningkat. Jangan malu untuk mulai menyelipkan beberapa kosa kata bahasa inggris, atau menerjemahkan bahasa Indonesia ke dalam bahasa inggris. Dengan rajin mempraktekan materi grammar yang sudah Anda pelajari, maka Anda akan semakin paham dan terbiasa untuk menggunakannya tanpa perlu berpikir lama.
Itulah 8 tips belajar grammar yang bisa Anda praktekkan dengan cara mudah sekaligus seru. Jangan pernah ragu untuk memulai semuanya dari awal. Nikmatilah proses belajar menjadi hal yang lebih menyenangkan. Terapkan apa yang sudah Anda pelajari dalam kehidupan sehari-hari. Anda juga bisa mengunduh berbagai aplikasi grammar sehingga Anda bisa mengevaluasi kemampuan atau sejauh mana pemahaman grammar Anda tersebut.